Cara Counter Arlott Mobile Legends – Arlott Mobile Legends menjadi salah satu hero yang sering menjadi sorotan. Fighter ini kerap kali menjadi langganan pick atau ban di ranked ataupun sekelas turnamen profesional, seperti MPL dan MSC yang saat ini sedang digelar.
Adapun yang membuat Arlott laris digunakan oleh pemain, karena ia sangat sulit untuk dihentikan. Ketika team fight ataupun duel satu lawan satu, Arlott bisa dengan mudah mendominasi.
Daftar isi
Cara Counter Arlott Mobile Legends
1. Gunakan Hero dengan Serangan Jarak Jauh
2. Cari Momentum Menyerang
3. Gunakan Efek Stun atau Disable
4. Ajak Bermain Late Game
5. Beli Item Counter
6. Lakukan “Snowball” ke Arlott
7. Lakukan Ban di Draft Pick
Nah, dalam artikel ini, penulis akan memberikan beberapa tips cara counter Arlott di Mobile Legends. Penasaran apa saja, yuk langsung cek di bawah!
1. Gunakan Hero dengan Serangan Jarak Jauh
Salah satu cara terbaik untuk menghadapi Arlott adalah dengan menggunakan hero yang punya serangan jarak jauh. Hero seperti Lesley, Xavier, atau Pharsa dapat menjadi pilihan yang baik.
Dengan menggunakan hero ini, kamu bisa menghasilkan damage yang tinggi tanpa harus terlalu dekat dengan Arlott. Sehingga, mengurangi kemungkinan Arlott menggunakan Vengeance (2) untuk membunuh kamu.
2. Cari Momentum Menyerang
Dalam melawan Arlott, penting untuk mencari momentum saat menyerang. Jangan menyerang Arlott ketika ada banyak minion di sekitarnya. Mengapa? Hal ini akan menguntungkan Arlott untuk memulihkan HP-nya berkat lifesteal yang kuat.
Tunggu saat minion tidak ada di sekitarnya, sehingga Arlott akan sangat terbatas untuk menggunakan skill Vengeance (2) miliknya
3. Gunakan Efek Stun atau Disable
Arlott sulit ditangkap karena memiliki skill Vengeance (2) yang memungkinkannya bergerak dengan cepat. Namun, dengan menggunakan hero yang memiliki efek stun atau disable seperti Franco, Eudora, dan Minsitthar.
Dengan menggunakan hero-hero dengan efek stun ataupun disable, kamu dapat membuat Arlott terjebak dan membatasi gerakannya. Gunakan efek stun atau disable di saat yang tepat, kemudian serang Arlott secepat mungkin.
4. Ajak Bermain Late Game
Salah satu cara untuk mengurangi dominasi Arlott adalah dengan membawanya ke arah late game. Pasalnya, Arlott adalah tipe hero early hingga mid game, di mana ia tidak punya scaling yang bagus untuk menyambut late game.
Sehingga, kamu bisa bermain lebih sabar ketika bertemu Arlott di laning phase. Coba untuk cari gold sebanyak mungkin dan hindari kesalahan-kesalahan yang tidak perlu (blunder).
5. Beli Item Counter
Dalam Mobile Legends, item-item memiliki peran yang sangat penting. Nah, untuk melawan Arlott, kamu dapat membeli item yang efektif melawan hero ini.
Beberapa item yang dapat membantu kamu mengurangi keganasan Arlott adalah Necklace of Durance, Sea Halberd, dan Dominance Ice yang dapat mengurangi efek lifesteal-nya.
6. Lakukan “Snowball” ke Arlott
Snowball adalah istilah untuk tidak memberikan hero lawan berkembang di dalam game. Caranya, kamu bisa lakukan gank dan bunuh secara terus-menerus saat Arlott muncul di lane.
Jangan biarkan ia berkembang dan mendapatkan banyak gold untuk membeli item. Dengan cara ini, Arlott akan sangat sulit mendominasi game hingga akhirnya tidak berdaya.
7. Lakukan Ban di Draft Pick
Terakhir, jika kamu merasa tidak mampu berhadapan dengan Arlott, bisa langsung ban saja saat draft pick. Meski kelihatannya seperti pengecut, tapi cara ini efektif. Jangan terlalu memaksakan diri untuk melawan Arlott kalau kamu tidak percaya diri.
Bonus: Kelebihan dan Kekurangan Arlott
Arlott memiliki burst damage yang sangat tinggi, sehingga mampu menghabisi lawannya dalam waktu singkat. Selain itu, skill Vengeance (2) membuatnya sulit ditangkap oleh lawan, karena dia bisa melompat dan bergerak dengan cepat.
Hal lain yang membuat Arlott sulit dikalahkan adalah kemampuan lifesteal miliknya yang tinggi, membuatnya mampu bertahan sangat lama di pertempuran (sustain).
Namun, Arlott juga memiliki kelemahan. Dia rentan terhadap serangan jarak jauh, karena Vengeance (2) hanya berfungsi jika musuh berada dalam jarak dekat.
Selain itu, meskipun dia memiliki lifesteal yang tinggi, dia tetap rentan terhadap burst damage yang sangat tinggi dari hero lain. Oleh karena itu, dengan strategi yang tepat, kita bisa dengan cepat membunuh Arlott.
Nah, itulah tips cara untuk counter Arlott MLBB paling ampuh. Meskipun Arlott memiliki kelebihan yang signifikan, tapi dengan strategi yang tepat dan kerja sama tim yang baik, kamu dapat mengatasi keganasannya di medan tempur.
Sumber : https://zlatnefteprom.com/